KURSUS FARAIDH (MAWARIS) ONLINE

Oleh: M. Anwar Rifa'i, S.Pd., M.E

PROFIL LULUSAN
  1. Mahir dalam Ilmu Faraidh -- Memahami teori dan praktik perhitungan waris berdasarkan Al-Qur'an, Hadis, dan Ijma' dengan mengikuti Madzhab Syafi'i.
  2. Mampu menyelesaikan kasus waris -- Dapat menganalisis dan menyelesaikan berbagai skenario distribusi waris sesuai syariat Islam.
  3. Terampil mengajar Ilmu Faraidh -- Menguasai metode pengajaran yang efektif untuk menyampaikan ilmu waris kepada siswa atau masyarakat.
  4. Mampu menggunakan media digital dalam pengajaran -- Bisa mengajarkan Ilmu Faraidh secara daring maupun luring dengan pendekatan interaktif.
TARGET CAPAIAN PEMBELAJARAN ONLINE (CPO)

Kompetensi Keilmuan Ilmu Faraidh

  1. Memahami konsep dasar Ilmu Faraidh, dalil-dalilnya, serta urgensinya dalam Islam.
  2. Mengenal dan menghafal Ashabul Furudh (ahli waris utama) dan bagian warisnya serta 'Asabah (kelompok ahli waris yang mendapat sisa warisan).
  3. Mampu menguasai dan menerapkan syarat ahli waris mendapatkan bagian waris dan konsep mahjub serta menentukan bagian waris pada setiap ahli waris dengan benar sesuai kondisi.
  4. Mampu menghitung pembagian waris dalam berbagai kondisi keluarga yang berbeda.
  5. Mampu menganalisis dan menyelesaikan studi kasus kompleks dalam distribusi waris.

Kompetensi Metode Pengajaran Ilmu Faraidh

  1. Memahami prinsip-prinsip pedagogi dalam mengajarkan ilmu waris.
  2. Menguasai metode praktis dalam menyampaikan ilmu waris kepada berbagai audiens.
  3. Mampu menyusun modul dan bahan ajar untuk kelas Ilmu Faraidh.
  4. Bisa menyampaikan pelajaran secara interaktif, baik secara tatap muka maupun online.
  5. Mampu membimbing dan mengevaluasi pemahaman murid dalam belajar Ilmu Faraidh.
MATERI PEMBELAJARAN
  1. Muqodimah Ilmu Faroidh
  2. Bagan Ahli Waris Nasab, Zaujiyah, Dan Wala'
  3. Bagan Waris Bagian Waris seluruh Ahli Waris Meliputi Bagian Pasti dan 'Ashobah
  4. Syarat dan ketentuan bagian waris
  5. Konsep Mahjub
  6. Praktik Menentukan Bagian Waris pada Ahli Waris
  7. Bilangan Pecahan
  8. Ashlul Mas'alah, Sahm & Majmu' Siham
  9. 'Adadur Ru'us
  10. Tashih
  11. 'Aul
  12. Rood
  13. Ghorowain
  14. Musytarikah
  15. Jad Wal-Ikhwah
  16. Akdariyah
  17. Janin dan Khuntsa
  18. Qismah
  19. Takhorruj
  20. Teori Pembelajaran Klasik dan Modern
  21. Psikologi Pendidikan
PUSTAKA

UTAMA

  1. Tanwir al Qulub fi Mu'amalati Allami al-Ghuyub, karya Syaikh Muhammad Amin al Kurdi
  2. Ar-Rojiah Fi 'Ilmi Faroidh, Karya Syaikh Muhammad, Umar, Asysyafi'i
  3. Cerdas Faroidh, Karya M. Anwar Rifa'i, S.Pd., M.E

PENGUAT

  1. I'anatut Tholibin, Karya Syaikh Abu Bakar Syatho
  2. Hawasyi Syarwani 'Ala Tuhfah, Karya Syaikh Syarwani
  3. Hasyiah Bujairimi 'Alal Khotib, Karya Syaikh Sulaiman al Bujairimi
Tampilkan PDF

Dokumen RPK

Scroll to Top